Sabtu, 24 November 2012

sinopsis film THE CHRONICLES OF NARNIA


ini sebenernya film favorite banyak orang sih tp ini juga salah satu film favorite aku sama teman aku niar, dia teman SMAN 8 aku dulu pas kelas X kita suka cerita-cerita tentang film ini. waw seru loh filmnya, ini sinopsis dari film narnia 

Film ini mengisahkan tentang empat orang anak bersaudara di masa Perang Dunia II. Ayah mereka yang ditugaskan pergi ke medan perang untuk melawan tentara Nazi. Selama perang berlangsung, Lucy (Georgie Henley), Edmund (William Moseley), Susan (Anna Popplewell) dan Peter (Skandar Keynes) terpaksa mengungsi dari rumah mereka di Finchley, London ke sebuah desa terpencil.

Di sana mereka tinggal dalam sebuah puri yang sangat besar. Saat bermain petak umpet, tanpa disengaja si bungsu, Lucy bersembunyi dalam sebuah lemari baju yang ternyata merupakan sebuah portal ke dunia lain… dunia Narnia.

Mereka bertemu dengan binatang-binatang buas yang dapat berbicara, manusia kerdil, manusia berbadan kuda, dan raksasa yang dikutuk menjadi es oleh seorang penyihir jahat bernama Jadis (Tilda Swinton). Belakangan diketahui bahwa Jadis ingin menguasai Narnia untuk selama-lamanya dengan menurunkan kutukan salju abadi yang menyelimuti dunia itu.

Dibawah bimbingan seekor singa sakti bernama Aslan (Liam Neeson), mereka pun bersama-sama menumpas kekuatan jahat Penyihir Putih Jadis. Namun perjalanan keempat bersaudara itu tak semudah yang mereka bayangkan. Bahkan akhirnya Edmund berhasil dipengaruhi oleh Jadis untuk mengkhianati ketiga saudaranya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar